minimotor.co.id – knalpot merupakan komponen penting kendaraan untuk gas buang. Namun knalpot dengan bahan besi memungkinkan terjadinya korosi atau karat pada komponen gas buang yang terjadi kaerna perbedaan suhu di dalam dan diluar pipa knalpot. Bahkan lebih cepat lagi jika anda bertempat tinggal di daerah dekat pantai maka korosi akan cepat terjadi yang diakibatkan oleh kandungan garam yang cukup tinggi pada udara sekitar dan memungkinkan kotoran yang ada lebih mudah menempel dibandingkan bagi anda yang mempunyai lokasi tempat tinggal jauh dari pantai. Agar knalpot original anda tetap berada pada peforma yang maksimal serta mempunyai tampilan yang bersih simaklah tips dan cara merawat knalpot motor berikut ini:
- Untuk knalpot orisinil atau standar 4 tak yang cenderung kering, panas yang dihasilkan mesin akan cepat menimbulkan karat dan kekuningan disebabkan menempelnya kotoran pada pipa knalpot. Maka dari itu panaskan mesin secukupnya, jangan terlalu lama.
- Bersihkan lubang buang pada silencer dengan cara memberikan oli secukupnya dalam lubang silencer tersebut dalam waktu dua bulan sekali. Hal ini berguna untuk mencegah terjadinya kebocoran atau mengeroposnya knalpot pada bagian silencer maupun leher knalpot yang berdekatan dengan silencer. Karena jika terjadi kebocoran atau kropos pada knalpot ini akan menghasilkan suara yang buruk, tenaga yang terasa loyo dan tidak ramah lingkungan.
- Jika sudah terjadi korosi pada knalpot maka segera bersihan kotoran yang menempel tersebut dengan sikat yang masih bagus dan kuat. Caranya yakni memanfaatkan detergen yang dioleskan di bagian knalpot yang kotor atau berkarat. Lalu sikat dengan kuat-kuat kotoran atau karat tersebut hingga bersih. Jika kotoran membandel anda dapat menggunakan sikat kawat agar lebih mudah dalam membersihkan kotoran atau karat tersebut.
- Jika bagian pipa knalpot sudah bersih maka lakukan perawatan pembersihan bagian tersebut dengan cara mengoleskan oli bersih pada leher knalpot ini dengan merata. Lalu hidupkan mesin cukup sekitar dua menit agar oli tersebut menyerap dan lama-kelamaan leher knalpot akan lebih bersih seiring dengan mengelupasnya oli yang kepanasan tersebut.
[ Baca Juga : Cara merawat piston motor 2 tak ]
- Setelah mencuci kendaraan atau setelah kendaraan anda kehujanan lakukan pengeringan pada bagian knalpot ini dengan hati-hati. Dan bila perlu semprot dengan cairan anti karat.
- Apabila bagian silencer knalpot original kendaraan anda berbahan chrome maka lap dengan kain lembut agar tidak mimbulkan goresan yang menyebabkan lecet pada kendaraan anda. Jika ada noda yang membandel pada bagian luar silencer knalpot dapat dihilangkan dengan memanfaatkan oli bekas yang masih bagus kondisinya.
- gunakanlah cairan portex, dengan cairan ini karat atau korosi yang membandel akan mudah menghilang. Namun anda harus sangat hati-hati dalam menggunakannya. cairan ini sangat, jika mengenai blok mesin maka akan melunturkan warna blok mesin ini sendiri.
- Untuk menghilangkan bercak hitam karena percikan aspal yang masih baru pada knalpot atau blok mesin kendaraan, dapat dibersihkan dengan menggunakan Pertamax Plus yang dicampur dengan minyak tanah dengan perbandingan 1:2 lalu oleskan secukupnya pada bercak kehitaman tersebut dan sikat dengan menggunakan sikat kecil yang masih bagus.
- Selau periksa lubang pembuangan air yang terdapat pada bagian bawah silencer setiap knalpot. Jika tersumbat maka tusuk lubang pembuangan air tersebut dengan lidi ataupun paku kecil.
- Periksalah kebocoran paking knalpot serta periksa kekencangan baut penyangga knalpot. Karena jika hal tersebut terlewatkan akan menghasilkan proses pembuangan gas yang tidak sempurna yang mengakibatkan borosnya bahan bakar.
Demikian tips cara merawat knalpot kendaraan bermotor. Salam MiniMotoLovers [semoga_bermanfaat]